Iklan

OSIS SMPN 1 Dompu dan mdmc Dompu bersinergi membantu korban banjir Hu'u.


Dok. saat penerimaan bantuan di posko mdmc.

Mataram-Dimensiummat.com. OSIS SMP N 1 Dompu menyalurkan bantuan melalui posko pelayan (Posyel) Muhammadiyah Disaster Management Center (mdmc) Dompu untuk di bagikan kepada masyarakat yang tertimpa banjir bandang di Kecamatan Hu'u (13/03/021).

Bantuan yang di salurkan merupakan hasil dari subangsi pengurus OSIS, siswa dan guru-guru di sekolah, adapun bantuan yang di berikan berupa Daia 2 dus, Mie vitami 5 dus, Biskuit kelapa 2 dus, Biskuit keju 1 dus, Bimoli 2 dus, Beras 50 Kg  Pakaian laya
kpakai 13 kresek dan perlengkapan Mandi 1dus serta Minyak kayu putih 2 Pak. 

Penyerahan bantuan di hadiri langsung oleh rombongan pengurus OSIS dan guru-guru SMP N 1 Dompu dan sekaligus ingin melihat langsung kondisi masyarakat yang terdampar banjir.  

Rahayu Tri Ningsih Ketua OSIS dalam kesempatan tersebut mengungkapkan, Bantuan yang kami salurkan nilainya tidak seberapa dan semoga sedikit bantuan ini dapat meringankan beban masyarakat yang terdampar musibah banjir beberapa minggu yang lalu. 

"Kami turut berduka atas bencana yang menimpa masyarakat kec. hu'u dan kami berdo'a semoga bencana ini tidak terulang kembali".

Duka kalian adalah duka kita bersama dan tidak ada manusia yang tidak mendapatkan musibah, maka dari itu, mari kita introspeksi diri terhadap apa yang telah kita perbuat selama ini dan mari kita perbaiki kembali minimal mulai dari diri sendiri, Ujar motivasi Ketua OSIS. 

"Kami percaya kepada relawan muhammadiyah Dompu dapat menyalurkan bantuan dengan baik terhadap masyarakat yang terdampar banjir", Ujar Ketua OSIS.

Julkifli, M. Pd Koordinator relawan Muhammadiyah Disaster Management Center yang juga merupakan Pimpinan Daerah Pemuda Muhammadiyah (PDPM). Kab. Dompu mengucapkan terimakasih banyak kepada pengurus OSIS, siswa dan guru-guru SMP N 1 Dompu yang telah mempercayai kami untuk menyalurkan bantuan terhadap masyarakat korban banjir di kecamatan hu'u. 

Kerja sama yang baik ini tidak terputus sampai disin, semoga dilain kesempatan kita dapat bekerja sama lagi dalam misi kemanusiaan dan lain sebagainya. (Ag).

Post a Comment

0 Comments