Iklan

Penjual Salome Asal Wawonduru, Raih Wisudawati Terbaik Kedua di Kampus IAIM Bima

Dok. Virtual di akun YouTube @IAIM Bima.

Mataram-Dimensiummat.com. Ainun Mulyani penjual salome asal Wawonduru Dompu. Meraih predikat lulusan terbaik kedua pada Wisuda Sarjana Strata Satu (S1) Ke-VII, Jurusan Ekonomi Syariah. Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam di Institut Agama Islam Muhammadiyah (IAIM) Bima Angkatan 2021-2022. Minggu,19 Desember 2021.

Ainun Mulyani merupakan anak kedua dari tiga bersaudara putri dari Bapak Ilham dan Ibu Fatimah. Memiliki semangat yang luar biasa mengejar mimpinya. Setiap hari tiada henti ia belajar demi mengejar cita-cita yang di impikan-Nya.

Di sela-sela kesibukan akademis, ia berusaha membantu orang tua ikut berjualan salome di kediaman-Nya. Tak hanya itu, ia juga menjajakan salome di Media Sosial (sosmed) melalui WhatsApp dan Facebook.

Selain menjual salome, ia juga memiliki kesibukan mengajar di TK IT AL-MA'UN Wawonduru di pagi hari dan dilanjutkan ngajar ngaji anak-anak Kampung Tahfidz Wawonduru pada sore hari.

Orang tua sempat khawatir dengan akademis ainun di tengah kesibukan ia jalani setiap hari.

Dengan semangat dan tekat yang luar biasa, ia bisa mematahkan kekawatiran orang tuanya dengan prestasi wisudawati terbaik kedua di kampusnya.

Melalui akun YouTube @IAI Muhammadiyah Bima. Ainun Mulyani, dibacakan mendapat peredikat wisuda terbaik kedua.

Saat diwawancarai media DIMENSI via WhatsApp Ainun menuturkan. "Harapan orang tua terwujud, karna sering kali mereka berharap saya bisa menjadi salah satu yang terbaik, hingga sempat takut tidak bisa menjadi salah satu diantaranya, dan mematahkan harapan indahnya, tapi Maa Syaa Allah, Allah menjawab segala do'a, terutama do'a orang tua yang menggetarkan Arsy Allah," tuturnya.

Ia meyakini bahwa doa dan usaha terbaik akan mengantarkan pada harapan yang terbaik pula.

Kegiatan wisuda berlangsung di Gedung Serba Guna (GSD) Muhammadyah Bima. (Pijak)

Post a Comment

0 Comments