Dok. Saat menggelar konser amal. |
Mataram-Dimensiummat.com. Di tengah maraknya bencana alam yang menimpa di beberapa daerah, UKM Musik Universitas Muhammadiyah Mataram (UMMAT) menggelar konser amal. Kegiatan tersebut di gelar di depan Fakultas Ilmu Kesehatan UMMAT. Kamis, 16 Desember 2021.
Konser amal itu bertujuan untuk korban yang tertimpa bencana banjir di NTB dan erupsi gunung Semeru di Jawa Timur.
Mereka merencakan konser itu khusus bagi masyarakat yang tertimpa musibah. "Konser amal ini rencananya kami khusus kan untuk masyarakat yang tertimpa bencana alam di berbagai daerah khususnya NTB dan Jawa Timur." Ujar Andi anggota UKM Musik.
Dengan menggelar konser di beberapa wilayah yang mereka sepakati. "Rencana kami ingin menggelar konser amal ini selama 3 hari di tempat yang berbeda, yaitu di kampus, perempatan Pagesangan dan perempatan Sriwijaya (McDonald's)." Lanjutnya.
Ucapan terimakasih juga di sampaikan kepada seluruh mahasiswa yang ada di UMMAT, karena telah menyumbangkan sedikit rezekinya untuk korban bencana alam.
Konser tersebut di gelar dengan mematuhi protokol Covid-19. (wagon).
0 Comments