Dokumentasi masa aksi oleh wartawan DIMENSI UMMAT |
Mataram-Dimensiummat.com. Eksekutif Kota Liga Mahasiswa Nasional Untuk Demokrasi (EK LMND MATARAM) gelar Aksi Unjuk Rasa dalam Momentum Sumpah Pemuda di depan Gedung Dewan Perwakilan Rakyat Daerah-NTB (DPRD-NTB) pada 28 Oktober kemarin. Sabtu, 29 Oktober 2022
Aksi ini bermula pada pukul 09:30 hingga pukul 11:00 WITA pada jum'at, 28 Oktober 2022 di depan gedung DPRD NTB.
Aksi ini bertujuan untuk memperingati hari sumpah pemuda yang di mana sebagai pemuda generasi penerus bangsa harus peka akan situasi dan kondisi bangsa saat ini.
"Hari ini kami turun ke jalan sekaligus memperingati hari Sumpah Pemuda yang di mana kita sebagai pemuda hari ini harus mampu melakukan perubahan terhadap bangsa ini." ujar Wahyu selaku korlap 1.
Aksi dilakukan mengingat ada beberapa persoalan yang masih belum bisa di tuntaskan oleh pemerintah hari ini mulai dari sektor pertanian hingga sektor pendidikan.
" Begitu banyak persoalan yang sampai saat ini belum mampu di tuntaskan oleh pemerintah kita hari ini jadi kami selaku pemuda harus terus menuntut dan mengawal permasalahan-permasalahan yang ada saat ini" lanjut Wahyu selaku korlap 1.
Adapun yang menjadi tuntutan dari masa aksi, yakni:
1. Turunkan harga BBM Bersubsidi dan cabut peraturan yang mengatur tentang kenaikan BBM.
2. Desak Dinas Pertanian NTB segera usut tuntas mafia pupuk dan distributor yang menjual pupuk di atas harga HET.
3. Berikan transparansi anggaran pendidikan sejumlah 20% mulai tahun 2009 sampai dengan tahun sekarang yang di ambil di anggaran APBN.
"Apa yang menjadi tuntutan aksi akan kami sampaikan kepada pimpinan dan anggota DPRD, kemudian terkait dengan persoalan lokal kami akan sampaikan kepada komisi terkait sehingga bisa melakukan pengawasan yang lebih ketat". Ujar Humas DPRD NT. KB6
0 Comments