Iklan

KSR PMI Unit UMMAT Kolaborasi dengan FIK gelar Aksi Donor Darah di Auditorium UMMAT

Sumber : Dokumen DIMENSI. Foto bersama usai acara pembukaan

Mataram, Dimensiummat.com-Korps Sukarela Palang Merah Indonesia Universitas Muhammadiyah Mataram (KSR PMI UMMAT) gelar Aksi Donor Darah bersama Fakultas Ilmu Kesehatan (FIK) dengan tema " Setetes Darah Sejuta Kehidupan"  di Auditorium UMMAT pada Selasa, 29 November kemarin. Rabu, 30 November 2022

Kegiatan ini berlangsung pada Selasa 29 November 2022 pukul 09:00 WITA sampai pukul 12:30 WITA di Auditorium UMMAT dengan melibatkan seluruh mahasiswa, dosen, BPH dan seluruh Civitas Akademika UMMAT.

Aksi donor darah ini, KSR PMI UMMAT berkolaborasi dengan Fakultas Ilmu Kesehatan UMMAT dan UKM Musik serta bekerja sama dengan Unit Daily Dose (UDD) kabupaten Lombok Barat.

Komandan KSR PMI pun menjelaskan awalnya kolaborasi dengan UKM Musik sebagai hiburan, akan tetapi di batalkan dengan alasan takut mengganggu terselenggaranya acara milad FIK UMMAT.

"Kemarin itu kan kita sebenarnya mau menggunakan UKM musik, cuman tiba-tiba kolaborasi dengan kesehatan. Jadi, untuk mengantisipasi terganggunya sambutan dari FIK kami membatalkan persembahan dari UKM musik." Ungkap komandan saat diwawancara oleh wartawan LPM Dimensi

Tidak hanya itu program ini juga bertujuan untuk membantu orang-orang di luar sana yang sedang membutuhkan serta dapat menyelamatkan nyawa orang.

Komandan KSR PMI unit UMMAT juga memaparkan "manfaat donor darah terutama bagi pendonor  seperti mengurangi risiko kanker, meningkatkan produksi sel darah merah serta mendapatkan kesehatan psikologis."

Kegiatan ini juga merupakan program tahunan dari Korps Sukarela (KSR PMI) untuk bagaimana bisa membantu masyarakat.

" Kegiatan ini kita lakukan setahun sekali dalam kepengurusan sebagai bentuk kepedulian kita terhadap masyarakat yang membutuhkan." Ujar Srinawan selaku komandan KSR.Wahi

Post a Comment

0 Comments